Resmi Dilantik Republik Mahasiswa FTIK UIN KHAS Jember Periode 2024/2025
By: Networking | 26 Apr, 2024 | Berita
Pada Jumat, 26 April 2024, Gedung Kuliah Terpadu (GKT) UIN KHAS Jember menjadi saksi berlangsungnya Pelantikan Raya Republik Mahasiswa (RM) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN KHAS Jember. Dalam momen ini, pengurus baru Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) periode 2024/2025 juga secara resmi dikukuhkan.
Acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan FTIK UIN KHAS Jember, para koordinator program studi di lingkungan FTIK, serta Bapak Dr. Ahmad Royani, M.Pd., selaku Koordinator Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, yang turut hadir dan memberikan dukungan penuh terhadap keberlangsungan acara pelantikan tersebut.
Dengan mengusung tema “Optimalisasi Kepemimpinan dalam Membawa Perubahan dan Menciptakan Warisan”, acara dimulai dengan khidmat melalui pembacaan ayat suci Al-Qur'an. Rangkaian acara kemudian berlanjut dengan sambutan dari Ketua Pelaksana, Presiden Mahasiswa, dan Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan.
Prosesi pelantikan pengurus baru dilaksanakan dengan khusyuk dan dipimpin langsung oleh Wakil Dekan I FTIK, Bapak Dr. Khotibul Umam, M.A., bersama Wakil Dekan III Kemahasiswaan FTIK, Dr. Rif'an Humaidi, M.Pd.I. Para pengurus baru mengikuti pembacaan sumpah jabatan dengan penuh semangat, menandakan awal dari dedikasi mereka untuk periode kepengurusan yang baru.
Dalam sambutannya, Dr. Rif'an Humaidi, M.Pd.I., selaku Wakil Dekan III, menyampaikan pesan inspiratif kepada seluruh pengurus organisasi mahasiswa FTIK. Beliau menekankan pentingnya semangat dalam berorganisasi dan dedikasi maksimal untuk kemajuan fakultas.
"Dalam kesempatan ini saya ingin mengingatkan sekaligus mengajak seluruh pengurus organisasi mahasiswa FTIK, dimulai dari SEMA, DEMA, dan HMPS, untuk tidak pernah berhenti dan terus mengabdikan diri demi memberikan dedikasi semaksimal mungkin bagi kemajuan FTIK. Pemilu Raya dan Pelantikan Raya merupakan rangkaian kontestasi organisasi kemahasiswaan yang harus kita sikapi dengan dewasa. Oleh karena itu, kepada seluruh elemen mahasiswa di FTIK, mari kita rapatkan barisan kembali untuk satu tujuan yang sama, menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai organisatoris maupun mahasiswa dengan baik," ujarnya.
Pelantikan Raya ini menjadi momentum penting dalam mencetak pemimpin-pemimpin baru yang siap membawa perubahan progresif dan meninggalkan warisan berharga bagi generasi berikutnya. Dengan semangat kebersamaan, acara ini berjalan lancar dan penuh makna, menandai awal komitmen para pengurus untuk memberikan kontribusi terbaik bagi fakultas dan program studi.
Semoga kepengurusan baru ini dapat mengemban amanah dengan baik dan terus berinovasi demi kemajuan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan UIN KHAS Jember.
Komentar
Posting Komentar